6 Alasan
Mengapa Kamu Harus Nongkrongin Single “Sirna” Milik Virzha
Cieee..
cieee.. yang udah nggak sabar mau dengerin album terbaru Virzha. Tenang, materi
lagu untuk album kedua musisi bernama lengkap Di Muhammad Devirzha ini udah
siap kok. Kalau nggak ada perubahan, album anyar Virzha nanti akan memuat 11 track
keren. Sebagai pembuka jalan, cowok kelahiran Banda Aceh 12 Mei 1990 ini siap
merilis single kece berjudul “Sirna”.
Apa sih
keunikan lagu “Sirna” dibanding single album perdana Virzha seperti “Aku
Lelakimu”, "Hadirmu", dan "Kita yang Beda" ? Mari kita
kulik bersama 6 keistimewaan lagu baru yang diciptakan langsung oleh Juara 3 Indonesian
Idol 2014 ini.
Cerita
Seru di Balik Lagu “Sirna”
Pernah nggak kamu memiliki harapan besar yang kemudian pupus
dan tinggal kenangan? Kisah ini yang ingin disampaikan Virzha lewat lagu yang
rilis di radio mulai tanggal 24 Februari 2017.
“Lagu ini
bercerita tentang orang yang udah melukis harapan sangat tinggi, namun pada
akhirnya harapan tersebut sirna. Liriknya nyurhatin soal proses pengikhlasan.
Memang berat bagi manusia untuk mengikhlaskan sesuatu. Tapi sesuatu yang telah
terjadi ya harus diikhlaskan, meski membutuhkan waktu,” beber peraih Pendatang
Baru Terdahsyat di Dahsyatnya Awards 2015.
“Tema ini
sering terjadi pada percintaan anak muda masa kini. Ketika ia mengajak
pasangannya menjalin hubungan ke jenjang yang serius, tapi semua sirna begitu
aja,” sambung Virzha.
Suerrr,
Lagu “Sirna” Ini Sebuah Kisah Nyata
Virzha
merintis karier bermusik di band indie mulai tahun 2006 sampai tahun 2010.
Mulai dari Hoppipolla, Reborn, sampai Beautiful Monday. Kisah ini menyelip di
rentang waktu tersebut.
“Lagu
‘Sirna’ ini asli kisah nyata aku pada tahun 2008. Di usia yang masih muda
banget, aku udah memikirkan hubungan serius untuk masa depan. Sayangnya, dia
memutuskan untuk menikah dengan orang lain. Ya mau gimana lagi? Bukannya mau
pasrah sama keadaan, tapi setidaknya aku udah berusaha,” beritahu cowok
berambut panjang ini tentang masa lalunya.
“Sampai
aku bilang gini ke dia, ‘Oke aku balik sebagai lelaki dan membawa karung goni
yang isinya uang agar kita bisa hidup bersama. Tapi harapan itu tetap sirna,”
curhat Virzha yang menjadikan kenangan dengan pacar keduanya itu sebagai
inspirasi di lagu terbaru ini.
Kenangan
Masa Lalu yang Dibalut Lirik Bergaya Kekinian
Jadi
penasaran, kenapa baru sekarang ya Virzha mengangkat cerita galau 9 tahun yang
lalu itu?
“Sebenarnya
aku udah mulai menulis lirik lagu pada tahun-tahun itu. Seiring perjalanan
waktu dan bertambahnya wawasan baru, lirik lagu ini aku ubah dengan gaya
kekinian. Apalagi momennya pas dengan semakin ramainya orang yang patah hati
dan di PHP in,” canda Virzha.
Kangen-Kangenan
Yuk dengan Nuansa Musik New Wave
Untuk
urusan musik, Virzha ingin menyuguhkan sesuatu yang beda dalam lagu
“Sirna”.
“Lewat
aransemen lagu ini, aku ingin mengajak pendengar musik sekarang flashback
ke era keemasan new wave. Aku juga ikut berkontribusi dalam menentukan
haluan musiknya. Pasti banyak yang merindukan sentuhan musik new wave
ala The Cure. Nah, aransemen lagu ini pun diracik lebih modern,” terang pemilik
album Satu yang rilis pada bulan Februari 2015 lalu.
Beneran
Musisi, Bukan Hanya Sebatas Penyanyi
Siapa sih
yang nggak mau naik kelas? Begitu pula Virzha. Kalau banyak penyanyi meraup
sukses lewat lagu ciptaan orang lain, ia mulai berpikir sebaliknya. Alangkah
bahagianya kalau lagu yang ia ciptakan sendiri jauh lebih meledak dan disukai
oleh penikmat musik tanah air.
“Di album
kedua ini, aku ingin orang lebih mengenal Virzha sebagai musisi bukan cuma
sebatas penyanyi. Ekspektasi ini udah aku realisasikan sejak merilis single
‘Hadirmu’ pada album pertama. Aku lagi senang-senangnya menciptakan lagu,”
lontar Virzha.
Sekadar
kilas balik, Virzha menciptakan sendiri 6 dari 11 lagu yang ada di album Satu.
Bagaimana dengan album kedua nanti? Apakah ia makin produktif
sebagai songwriter?
“Sejauh
ini aku udah setor 7 lagu ciptaanku sendiri, termasuk ‘Sirna. Penginnya sih
nambah lagu lagi,” urai Virzha yang juga makin merasakan kematangan dari cara
ia bernyanyi.
Ada
Soul yang Berbeda Dari Lagu “Sirna”
Sekali
dengerin lagu ini, pasti bakal mengulang berkali-kali. Sebagai penyanyi yang
membawakan lagu sendiri, Virzha akan memaksimalkan seluruh kemampuan
musikalitasnya.
“Berhubung
sekarang udah album kedua, aku ingin lagu ‘Sirna’ matang dari segala hal. Saat recording
pun, banyak banget revisinya terutama pada penempatan nada. Lagu ini simpel dan
easy listening, namun aku ingin ada dinamikanya,” jelas cowok yang besar
di Kota Medan ini.
“Aku udah
cek yang pernah nyanyiin lagu dengan judul ‘Sirna’ hanya om Chrisye dan setelah
itu baru aku. Yang pasti, kisah dan soul lagunya jelas berbeda. Selama
ini aku belum pernah membawakan corak musik seperti ini,” tutup Virzha.
Twitter / IG :
@dideVirzha
Kontak :
Wahyu Rahadian
Head Promotions & Media Relations - Alfarecords
Jl. Tebet Timur III B No. 16, Jakarta Selatan 12820
Head Promotions & Media Relations - Alfarecords
Jl. Tebet Timur III B No. 16, Jakarta Selatan 12820
Mobile:
081311523808
Tidak ada komentar:
Posting Komentar