Proses
rekaman berlangsung tengah malam mengingat jadwal Raffi Ahmad yang sangat
padat, namun dengan dukungan banyak musisi yang terlibat, seperti Melly
Goeslaw, Anto Hoed, Nico Veryandi, Eross
Sheila On 7, membuat album Raffi Ahmad ini cukup greget untuk dinikmati. Mungkin
masih lekat dalam ingatan, sebuah lagu berjudul “Terbaik Untukmu” yang bergenre pop rock yang sempat
hits di tahun 2008 oleh band asal
Surabaya ( TIC band ). Lagu yang sempat
menduduki top chart di radio radio di Indonesia ini, kini coba di dibawakan kembali dengan style
yang berbeda oleh Raffi Ahmad.
“Terbaik Untukmu” lagu ciptaan dari Choirul Arif & Ogi Megadalle ( TIC band )
ini dijagokan menjadi single ke-3
di album perdana Raffi Ahmad yang rencananya akan dirilis pada Maret tahun ini.
Dan ini adalah sebuah lanjutan setelah single sebelumnya Raffi Ahmad berjudul
“Bukan Rama Shinta” dan “Kamulah Takdirku” yang mana hasil kolaborasi dengan
istri tercintanya Nagita Slavina.
Suara
Raffi Ahmad yang cukup unik dengan
sentuhan suara seraknya, juga musik yang dikemas begitu apik hasil arransemen
Nico Veryandi, ditambah layer2 pembagian
suara dari song hingga reff membuat lagu ini cukup enak untuk dinikmati.
Lagu
“Terbaik Untukmu”, lagu yang berkisah tentang upaya meyakinkan cinta kepada
pasangan yang sangat dicintainya terasa sangat pas dengan kehidupan nyata Raffi
Ahmad. Terasa sekali Raffi Ahmad begitu menjiwai lagu ini…
So,
nantikan album perdana Raffi Ahmad bertajuk “Kamulah Takdirku”….
Follow
: @RaffiAhmadLagi @mymusic_id
Kontak
:
Ichsan
Sandi Mandiri
MyMusic records+artist management
Jl.
Caringin Barat Kav.10 Cilandak
Jakarta
- 12430
Phone
Office : (021) 75903206
BB
pin : 5235D736
Mobile
Phone : +6285 221 77
88 20 - +62815 1711
6688
Tidak ada komentar:
Posting Komentar