JOHN LEGO band yang
terbentuk di Jakarta sejak Maret tahun 2012 ini digawangi oleh Dyon Indra ( Vocal ),
Rendy Haryadi ( Guitar ),
Ardieles Muhammad ( Guitar ),
Andhika Rangga ( Bass ),
Dea Debast Jatin ( Drum )
mengusung genre Rock sebagai warna musik dari JOHN LEGO.
Meskipun terbilang
baru dalam belantika musik Tanah Air Indonesia, namun masing - masing personil
sudah memiliki pengalaman cukup lama dalam bermusik. Berbagai prestasi dan
pengalamannya di dunia musik, JOHN LEGO siap untuk meramaikan belantika musik
Tanah Air Indonesia dengan single terbaru yang berjudul GAK PEDULI, dimana
single ini terdapat di dalam mini album yang bertitle "SEGINI DULU".
Album ini merupakan
mini album yang menjadi SALAM PERKENALAN dari JOHN LEGO. Mini album yang berisi
4 buah lagu yang bertemakan cinta, sosial serta kehidupan yang terjadi
sehari-hari. Single sebelumnya yang berjudul "FAKE BY THE RAIN" juga
ada di dalam mini album tersebut. Single yang berjudul "GAK PEDULI"
sebagai single terbaru dalam mini album tersebut.
Single terbaru yang
berjudul "GAK PEDULI" ini berceritakan tentang kehidupan sosial yang
sering terjadi dalam kehidupan sehari-sehari merupakan ciptaan Rendy Haryadi ( Guitar ).
"Kehidupan di kota besar khususnya Jakarta membuat banyak orang-orang yang
gak peduli satu sama lain disekitarnya. Saling egois, saling mencari-cari
kesalahan oran lain, dll. Hal ini sering sekali terjadi dan oleh karena itu
saya ciptakan lagu ini" ucap Rendy Haryadi.
Dengan sentuhan lirik
yang sederhana, simple, jujur, slengean dan tanpa dibuat-dibuat, lagu GAK
PEDULI diarrasement dengan balutan nuansa Rock & Roll dengan karakter vocal
dan sound yang original.
"Hidup
di kota Jakarta tak'kan bisa tenang. Hidup di kota Jakarta tak'kan bisa damai.
Saling mencaci maki itu sudah biasa. Saling membela diri itu memang
egonya..."
"Gak
pernah peduli, gak pernah peduli orang lain berkata apa, gak pernah peduli, gak
pernah peduli orang yang ada di dekatnya.. Gak peduli polisi yang penting dia
happy"
Walau banyak
terinspirasi oleh banyak musik serta musisi, namun seluruh lagu di mini album
ini terasa menjadi warna JOHN LEGO dengan warna vocal, gitar serta musik yang
menjadi ciri khasnya serta lirik-lirik yang mudah dicerna.
Semoga single lagu
terbaru ini bisa diterima oleh seluruh pendengar di Tanah Air Indonesia dan
bisa menambah variasi di kancah dunia musik Indonesia.
MAJU TERUS MUSIK
INDONESIA
SALAM HANGAT PENUH
HORMAT & SELALU SERU !!!
JOHN LEGO is @dyon_ind
@ardieles @rendyharya @d_bast @andhika_rangga
Youtube : www.youtube.com/kastikmanajemen
Facebook : www.facebook.com/JOHNLEGO.BAND
Twitter : www.twitter.com/johnlego_ofc
Soundcloud : www.soundcloud.com/johnlegoband
Contact Management
Fian : 0812-13503401
Jati
Kharisma
Kastik Management
HP: 0811-9910635
Pin:24D01FA2
Kastik Management
HP: 0811-9910635
Pin:24D01FA2
Twitter
: @johnlego_ofc
Official video : https://www.youtube.com/watch?v=c-UKU25Ic2k
Tidak ada komentar:
Posting Komentar