Jumat, 30 September 2011

HIMstage : Kamu kamu ( 7uliette )


Perubahan adalah sebuah proses menuju kedewasaan. Satu hal yang kadang tidak bisa dielakkan oleh siapa saja. Termasuk oleh 7uliette. Proses pergantian formasi dalam band sudah pasti berpengaruh pada proses berkarya band asal Jakarta ini. Keluarnya Ale, gitaris sekaligus komposer paling aktif di album-album 7uliette sebelumnya, membuat band yang saat ini diperkuat oleh  Zoe (vokal), Andi (gitar), dan Jery (bas) harus bekerja ekstrakeras untuk menambal kehilangan mereka di sektor composing.

Ketiga personil 7uliette ini bukannya jadi mati langkah. Kondisi ini justru merangsang Zoe, Andi, dan Jery untuk lebih produktif dalam menciptakan lagu. Hasilnya memang berbeda dari singel 7uliette sebelumnya. Band yang selama ini dikenal lewat aransemen lagu yang cenderung mengarah ke retro rock ini muncul dengan nuansa baru. Dengan aransemen yang lebih modern.

Kamu Kamu adalah singel perdana 7uliette yang diramu dengan formula baru. Lagu karya Zoe dan Andi ini dikemas dalam aransemen yang simpel dan modern. Namun, tetap menawarkan lirik khas 7uliette yang lugas. Temanya pun masih seputar cinta. Tentang cowok yang “dikhianati: kekasihnya, namun dengan penyajian yang jauh dari mellow. Membuat lagu ini tampil dengan semangat positif.

Didukung oleh Harry Budiman, sosok yang ada di belakang kesuksesan Element, Tangga, serta Gamal dan Audrey di kursi produser, singel Kamu Kamu  milik 7uliette sudah bisa didengarkan di radio-radio Indonesia mulai pertengahan September 2011 ini. Singel ini memang sengaja dilepas sebagai penghubung ke album 7uliette selanjutnya. 

Apakah perubahan ini bakal diterima?
Pertanyaan ini sempat juga muncul di kepala para personil 7uliette. Dan mereka sadar bahwa setiap perubahan pasti ada risikonya.
“Buat kami, perubahan adalah sebuah dinamika yang nggak tertahankan. Dan karena proses berkarya dalam musik tidak bisa dipaksakan. Maka kami memilih untuk terus berjalan dengan melakukan perubahan. Yang lebih fit dengan suasana kami sekarang,” ungkap Zoe.
“Kami yakin perubahan yang kami lakukan bisa diterima oleh 7ulietters. Dan kami berharap, kami bisa mendapatkan dukungan dalam langkah kami ke depan dalam memasuki episode baru,” tambah Andi.
> Untuk informasi seputar 7uliette, silakan hubungi tim manajemen 7uliette di 081806850985 (harykace).

Lagu ini merupakan single pertama dr album ke 3 7ULIETTE BAND di PT. Music Factory Indonesia
Atas perhatian dan dukungan rekan-rekan semua saya ucapkan terima kasih.
Maju terus musik Indonesia.

Harykace
Manager for 7ULIETTE
081806850985 / 081210915559

Tidak ada komentar:

Posting Komentar