Sejak merilis single
“Satu Jam” di awal tahun 2012, nama Zaskia “Gotik” langsung melejit. Saat ini,
Zaskia bahkan menjadi artis dangdut muda papan atas. Setelah single “Sau Jam”
ciptaan R. Kerta/ Sirwendah, Zaskia kemudian merekam sejumlah hits lain seperti
“Ajari Aku Tuhan”, “1000 Alasan”, dan “Sudah Cukup Sudah”. Di pertengahan tahun
2013 ini, Zaskia kembali menelurkan lagu dangdut terbarunya berjudul “Cukup
Satu Menit” ciptaan dr. Aldo “SET14”.
Sepintas, judul lagu
ini tak jauh berbeda dari nomor “Satu Jam” yang menaikkan nama Zaskia. Memang,
pihak label ingin menyajikan sesuatu yang unik. Tak salah jika selepas nomor
“Satu Jam”, lagu “Cukup Satu Menit” kemudian dipersiapkan untuk Zaskia.
“Unik saja. Ya,hampir
sama judulnya. Mudah-mudahan lagu ini bisa lebih diterima melebihi ‘Satu Jam’,”
kata Zaskia.
Bakat nyanyi yang
ditularkan dari sang tante, sudah melekat sejak Zaskia duduk di bangku SD.
Mengaku tidak mengikuti kursus nyanyi secara profesional, Zaskia praktis
menekuni dunia dangdut profesional saat duduk di bangku SMP. Dari situlah dia
memulai langkahnya dari panggung satu ke panggung lain. Sejak bergabung dengan
duo Sinden Imut, di sepanjang tahun tahun 2007 hingga 2009, Zaskia sudah
merilis dua album dangdut berjudul “Sudah Imut” dan “Dangdut Mania”.
Melihat bakat besar
yang dimiliki gadis berdarah Sunda, Jawa Barat ini, pencipta lagu Endang Raes
kemudian menggaetnya ke NAGASWARA. Zaskia lalu dipercaya membawakan salah satu
karya bos NAGASWARA, Rahayu Kertawiguna.
Sebelumnya, Rahayu juga menciptakan lagu “Aw Aw” buat Melinda. Lewat
nomor “Satu Jam”, Zaskia disodorkan lagu dengan komposisi musik up beat dan kombinasi efek-efek DJ
portable. Dengan lagu semacam funkot inilah, Zaskia diharapkan bisa
menghadirkan sesuatu yang lebih fresh,
beriringan dengan sosoknya yang muda, good
looking dan Korean style.
Lewat bakat dan
popularitas yang kini menghampirinya, Zaskia berharap bisa membahagiakan kedua
orang tuanya. Menurutnya, kedua orang tuanya adalah segala-galanya. (PR)
Artis : Zaskia
Single : “Cukup Satu Menit”
Cipt. : dr. Aldo “SET14”
Label : Big Indie NAGASWARA
Indra.rbk
Promotion
Department Nagaswara
Mobile
: 081322929344 - 081290927394 I Pin : 2AD7BD52
Email
: indrarbk@gmail.com | indra.rbk@nagaswara,co.id
YM
: indra_rebecca | Twitter : @indrarbk
Office
: Jl.Johar No. 4U Menteng - Jakarta Pusat
http://www.youtube.com/nagaswaraofficial | http://nagaswara.co.id/
Tidak ada komentar:
Posting Komentar