Sabtu, 16 Agustus 2014

HIMstage : Spektrum ( Omni Band )


MENGAPA TAKUT BERBEDA???
Berbeda suku?
Berbeda agama?
Berbeda pilihan?
Berbeda orientasi sex?
 
Itulah hidup. Tak selalu berjalan seperti apa yang kita inginkan.
Jangan juga terlalu arogan memaksakan keinginan pribadi atau golongan.
 
Sudahkah kita mengerti dan memahami bahwa dunia tempat kita berpijak akan sangat indah jika berwarna. Saling menghargai perbedaan dan menghormati pilihan orang lain. Tidak seperti yang terjadi di Negara ini. Para pendukung capres jadi bermusuhan karena tidak bisa saling menghormati pilihan pihak lain.
 
Seandainya mereka memahami bahwa hidup tak harus selalu sejalan untuk bisa sempurna.

SPEKTRUM, lagu inilah yang coba ditawarkan OMNI Band melalui single terbarunya.
 
OMNI yang beranggotakan Amank Syamsu – Vocal ( Rapper Mahadewi ) ; Romy Sophiaan- Bass ( Konspirasi ) ; Rully Worotikan – Gitar ( Produser Aura Kasih, RAN, Marcell Siahaan, Vicky Shu etc ) ; Ryan Bamiftah – Drum ( session rock & metal drummer ) telah resmi merilis album perdana yang bertajuk MEDULLA OBLONGATA dan saat ini sudah bisa didapatkan melalui pembelian online di www.omnitheband.com
 
SPEKTRUM adalah salah satu lagu yang terdapat di track no 7 di dalam album yang berisi 12 lagu rock yang sangat memacu detak jantung dan meningkatkan adrenalin.
 
Selain musik yang agresif dan penuh antusiasme, OMNI JUGA berusaha untuk menyampaikan pesan – pesan positif di setiap lagu lagunya.
 
Dan SPEKTRUM adalah salah satu kekuatan positifnya. Lagu ini akan menjadi Anthem dalam menyikapi segala perbedaan yang ada di bangsa ini.
 
Dan sekali lagi, MENGAPA TAKUT BERBEDA JIKA HIDUP BISA BERSENYAWA !!!
 
KEEP ON ROCKIN’
OMNI
 
 
For more info :
Iksan Aishan  |  087780330079  |  pyramid inc

Tidak ada komentar:

Posting Komentar