Sabtu, 14 Desember 2013

HIMstage : Sesal ( Asta )


Seven Music menyambut ASTA, trio rock asal Semarang.    

Di tengah-tengah musik yang beragam, hadir ASTA, trio yang dipertemukan oleh musik dan mencoba mengemas musik rock dan pop dengan warnanya sendiri. Dan Seven Music bangga menjadi label yang melihat mereka hingga kemudian merangkulnya dalam keluarga besar Seven Music.
 
Band asal kota Semarang yang sudah berdiri sejak 2005 ini mengategorikan musiknya dalam genre modern rock, atas dasar ketertarikan masing-masing mereka dengan musik rock dan pop serta elemen-elemen moderinitas dalam musik.
 
Selama 9 tahun, mereka berkarir secara independen; popularitas mereka terdengar dari mulut ke mulut dari tiap arena panggung musik yang mereka lakoni. Satu album independen bertajuk Transisi berhasil mereka torehkan di tahun 2006 sebagai buah perjalanan mereka.
 
Kini, band yang telah mengalami bongkar pasang personil ini hijrah ke Jakarta, dan bertemu formasi solidnya: Wayan [drum], Christy Karina [vocal] dan Audri Ferainy [bass]. Bertiga, mereka mencoba meleburkan luasnya pengaruh musikal masing-masing personil, dari Paramore hingga Joss Stone, Copeland sampai Radiohead, The Script sampai Emeli Sande, dan masih banyak lagi.

“Kita mencoba meleburkan semua itu dan mengalirkannya dalam musik dan lagu yang kita buat,” ujar Asta.

Atas bergabungnya mereka dengan Seven Music, Asta berkomentar :
“Seven Music adalah label yang kita cari selama ini, mereka sangat supportif dan peduli terhadap musik dan perjalanan yang kita lewati. Menjadi bagian dari label ini adalah sebuah kehormatan tersendiri buat kami.”
 
Berbekal formasi baru, bersama Seven Music, Asta merilis single “Sesal”, sebuah lagu yang ditulis oleh Wayan bersama dengan eks kibordis mereka, Eriel dan diaransemen secara apik oleh Hasta. Sebuah lagu berirama lambat, namun kedalaman lirik dan lagunya sangat pas untuk mereka yang merasakan emosi yang sama dengan cerita yang disampaikan dalam lagu ini. Sebuah cerita tentang rasa egois yang telah menghancurkan hubungan cinta yang telah terbina sejak lama.
 
Mencoba terjun dalam derasnya industri musik di tanah air, lewat single-nya, Asta berharap kemasan musiknya bisa diterima oleh masyarakat luas dan memberi goresan warna bagi musik Indonesia. 
 
Website: www.astakita.com  |  Twitter: @astaofficial  |  Youtube: ASTAchannel
 
 
Kontak :
Wahyu Nugroho a.k.a. wahyuacum
music publicist, music writer
08170409142 | 081218091834
email: w.nugroho79@gmail.com  |  twitter: @wahyuacum 
 
Seven Music 
jl. Permata Berlian Blok Q4.27
Permata Hijau - Jakarta Selatan 12210
t: 021-5300254 | f: 021-53653298
website: www.sevenmusic.co.id  |  google +: Seven Music
facebook: www.facebook.com/Sevenesia   |   twitter: @Sevenesia
 
Sumber artikel :
http://www.sevenmusic.co.id/content/seven-music-signs-rock-trio-asta#sthash.0Uga4xW9.dpuf 

Tidak ada komentar:

Posting Komentar