Minggu, 28 September 2014

HIMstage : Kecewa ( Syubidupidapap ft. Aldy "Danger Ranger" )



Syubidupidapap adalah band berasal dari kota Bandung, band ini berdiri di akhir tahun 2007 silam. Nama syubidupidapap diambil ketika sang vocalis sedang membuat lirik lagu dan tidak sengaja sambil bersenandung melontar kata-kata “syu..bi..du..pap..pap” dan akhirnya tanpa disengaja memilih nama itu untuk dijadikan nama band.


Jenis musik yang diambil dari syubidupidapap adalah pop,dengan sentuhan manis dari lirik dan nuansa electronic, ditambah juga nuansa 8bit yang membuat para pendengar musik kita merasa sedang bermain game Zelda dan berpetualang sambil melompat lompat di atas jamur bersama Mario Bros.


Di tahun 2014 ini, kami berencana untuk merilis single yang menjembatani debut album kami yang bertitle “Amicitia”. Tema album “Amicitia” kita ambil dari bahasa latin yang artinya pertemanan, karena dalam proses pembuatan album ini dibantu oleh beberapa teman-teman musisi yaitu Aldy “Danger Ranger”, Kensen “Siluet”, Boniex “For Revenge”, Novan “Too Weak Too Dance”, Firdaus Santana dan Aris “Hoolahoop” untuk menyumbangkan suaranya , serta DJ NUSD yang berasal dari Surabaya menyumbangkan satu aransement.Album ini berisikan delapan track, enam berbahasa Indonesia dan satu berbahasa Inggris.


Berikut track list di album kami:

1.      Binaria

2.      Jalan Kesempatan feat Firdaus Santana

3.      Lepaskan Dirinya feat Kensen

4.      Bertahan feat Novan “Too Weak Too Dance”

5.      Untuk Kita Bersama feat Aris “Hoolahoop”

6.      Kecewa feat Aldy “Danger Ranger”

7.      Love Is Not Enough feat Boniex “For Revenge”

8.      Pasti Kan Kembali (Hidden Track) feat DJ NUSD


Single yang akan kami angkat sebelum menuju album yaitu Kecewa. Di lagu tersebut bercerita mengenai kisah seseorang yang dikecewakan oleh sosok yang diidamkan. Namun, sosok yang diidamkan memberikan harapan palsu dan lebih memilih orang lain. 
 

Konsep packaging debut album yang akan kami buat mengangkat tema video game karena sesuai dengan tema musik kamiKonsep Menggunakan case Nintendo sebagai untuk kemasan CD, mungkin yang pertama kali di Indonesia. Di dalam case Nintendo tersebut, nantinya akan  kami sertakan pula booklet berisikan lirik, poster dan info mengenai band. Rencana nya akan di buat eksklusif hanya 100 keping dan selanjut nya rencana kita akan memproduksi lagi berupa konsep packaging pop-up art sebanyak 200 keping.


Contact : @jibehcore / INDRA 089651222234

@MDN_music  @syubidupidapap




http://www.soundcloud.com/syubidupidapapbandung

Tidak ada komentar:

Posting Komentar