Sabtu, 26 April 2014

HIMstage : Radio ( David Band )

Apa arti sebuah nama?
Salah satu petikan dari sebuah mahakarya seorang pujangga termasyur. Banyak persepsi muncul dari quote yang melegenda tersebut. Bagi sebagian orang, nama adalah sesuatu yang sangat penting. Tapi menurut band lama dengan nama baru ini, apa yang dilakukan jauh lebih penting dari pada sebuah nama itu sendiri.
Nama Baru ini tercetus karena masih ada kaitannya.

Yak...! Adalah “DAVID Band”, dulu bernama GOLIATH, kini hadir kembali, setelah Goliath bubar karena di tinggal 2 personil.

Berganti nama menjadi DAVID band : sebagai bentuk keinginan kita untuk terus eksis di industry music, yang ga akan bisa kita dapetin lagi kalau tetap jalan dengan nama Goliath.
Band yang saat ini diperkuat oleh Ary Irawan ( Vokalis ), Arto Triputro ( Gitaris ), Ade Yusman/Izwa ( Bassist ) dan Ginanjar Prahasta/Gie ( Drummer ) ini tetap menyalakan semangat untuk eksis, berkarya dan memberikan warna dalam industri musik Indonesia, meskipun harus mengganti nama.

Lewat single terbaru yang berjudul "RADIO", nama baru yang diresmikan pada tanggal 14 Maret 2014 ini ingin kembali menyapa seluruh penggemar Goliath ( Golivers ) di seluruh Indonesia untuk nama baru akan di sounding secepatnya.

Single yang menceritakan tentang RADIO ini, ide dari single radio sebenernya lahir sebagai bentuk apresiasi penghargaan kita sama Media Radio termasuk seluruh individu-individu yang berkecimpung di dalam industri Radio, khusus nya Radio yang bergerak dibidang musik.
Karena berkat Radio musisi-musisi menjadi besar, alangkah baiknya kalau kita musisi ngasih feedback yang sama lewat karya kita. Jadi lahir lah RADIO. Sekaligus pengalaman pribadi sebagai pendengar acara request-an di Radio.
 
Dan ini dikemas dalam aransemen yang segar dan enerjik. Semangat positif tertuang dalam lirik berikut :

"Aku pernah dengar satu lagu yang indah.. Sesuai dengan suasana hati tak mau kompromi.. Aku coba cari itu milik siapa.. Ku ingin dengar, ingin dengar lg.. Setalah kucoba tuk cari.. Tak dapat aku temui.. Lebih baik ku minta saja dari sebuah acara di radio..
Reff ://
Please play my song on the radio.. Tolong putarkan di radio.. Please play my song on the radio.. Ku mau dengar oh di radio.."
 
Terakhir, David Band ingin mengajak Golivers dan seluruh pecinta musik Indonesia untuk lebih mencintai musik Indonesia. Salah satu cara untuk mewujudkan hal tersebut adalah dengan terus me-request lagu-lagu Indonesia di Radio kesayangan masing-masing. Termasuk lagu RADIO – DAVID band ini.
 
Follow :  @DavidBand_   @Aryirawan81  @ArtoCaster  @izwa_David  @Gieoyel_David  @goliathband 
 
 
Contact DAVID Management     :
MANAGER
Dimas Budianto - 0812 5210 2009
 
Media Coordinator :
Rina  |  @inaokem
Mobile, WA : 0812 8474 4833  |  Pin BB : 277575D4

 

2 komentar:

  1. Setiap hari banyak artikel baru ditulis di internet.Tapi artikel diatas benar-benar berbeda dengan yang lain. Keep update

    BalasHapus
  2. Aku inget band ini, goliath

    BalasHapus