Sabtu, 23 Maret 2013

HIMstage : Pura pura ( Rubik )

Rubik adalah sebuah puzzle mekanis yang di ciptakan oleh seorang professor arsitektur asal Negara Hungaria yang bernama Erno Rubik pada tahun 1974. Permainan Puzzle ini dalam beberapa tahun belakangan sedang mulai popular di Indonesia.

Tammy ( Austin Utammy ) dan Dd Crow Adalah pemain rubik yang cukup dikenal di kalangan pencita Rubik Indonesia, meraka mampu 20 detik untuk menyelesaikan Puzzle ini. Kehobian mereka terhadap rubik dan musik menjadikan inspirasi mereka untuk menamakan dirinya Rubik Musik, sesuai dengan tema musiknya yang segar dan terbentuk dari campuran berbagai warna genre musik.
 
Kesibukan DD Crow selain pernah bergabung menjadi gitaris Power Slave, gitaris di Roxx, DD Crow juga sibuk klinik Gitar yang di endorse oleh Line 6.
 
Lagu “Pura-Pura” adalah lagu perdana Rubik Musik yang di rilis ke Radio dari 10 lagu yang sudah siap di edarkan. Lirik Pura Pura sangat sederhana dan banyak mewaliki perasaan cinta dari kepura puraan, sementara untuk musiknya lagu "Pura-Pura" lebih merupakan adonan dari aransemen yang bisa disebut cathcy modern rock.
 
Untuk live performance Rubik menggunakan 2 additional player pada bass dan drum, dan saat ini Rubik menjadi band live dengan format full multimedia (menggunakan backdrop panggung movie dari projector yang sinkron dengan musik yang dimainkan), yang diharapkan dapat menambahkan nilai hiburan dan menjadi terobosan baru dalam standart live performance band di Indonesia.
 
@RubikMusik

 
Kontak :
@TheBomBoms / Sofwan
H : +62.817.463462 | P : 25B1E162

Tidak ada komentar:

Posting Komentar